5/05/2011

Hormon Tubuh yang Bikin Orang Mendadak Kuat Seperti Hercules



Ketika seseorang merasa takut atau dihadapkan pada situasi yang berbahaya, maka tubuh manusia akan mengalami perubahan yang luar biasa. Tiba-tiba tubuh menjadi kuat seperti tokoh legenda Samson yang perkasa.
Ketika seseorang merasa takut atau dihadapkan pada situasi yang berbahaya, maka tubuh manusia akan mengalami perubahan yang luar biasa. Tiba-tiba tubuh menjadi kuat seperti tokoh legenda Samson yang perkasa.


Ternyata memang ada hormon yang memicu tubuh mendadak menjadi kuat layaknya tokoh Samson. Sehingga jangan heran jika tiba-tiba dalam kondisi darurat orang bisa mengangkat barang berat yang jika dalam kondisi normal tidak mungkin dilakukan.

Rahasianya ada pada kerjasama dua hormon tubuh yakni adrenalin (epinefrin) dan noradrenalin (norepinefrin), yaitu hormon yang menciptakan keadaan agar bisa membantu kesiapan manusia untuk menghadapi bahaya.

Jadi ketika seseorang merasa takut atau dihadapkan pada situasi yang berbahaya tubuh akan merangsang hipotalamus, yaitu daerah di otak yang bertanggung jawab menjaga keseimbangan antara stres dan relaksasi di dalam tubuh.

Saat ada peringatan bahaya, tubuh akan mengirimkan sinyal kimia ke kelenjar adrenalin untuk mengaktifkan sistem simpatik. Kelenjar ini kemudian akan mengeluarkan adrenalin dan noradrenalin.

Seperti dikutip dari Howstuffworks, hormon-hormon ini secara bersama-sama bisa meningkatkan denyut jantung, napas yang cepat, pupil mata membesar, memperlambat pencernaan serta memungkinkan otot untuk berkontraksi lebih besar dari biasanya.

Pelepasan hormon ini membuat tubuh lebih siap menghadapi bahaya, sehingga membuat seseorang menjadi lebih gesit, mendapatkan informasi lebih banyak serta membantu seseorang menggunakan lebih banyak energi.

Efek dari adrenalin meningkatkan jumlah massa otot dan kekuatan yang luar biasa. Adrenalin ini juga memungkinkan otot bekerja lebih kuat dibandingkan ketika tubuh dalam keadaan netral atau tenang.

Ketika adrenalin dilepaskan oleh adrenal medulla, darah menjadi lebih mudah mengalir ke otot yang berarti lebih banyak oksigen yang dibawa ke otot sehingga otot bisa bekerja pada tingkat yang lebih tinggi.

Rangka otot yang melekat pada tulang akan diaktifkan oleh rangsangan listrik dari sistem saraf. Ketika dirangsang, otot akan kontraksi yang berarti mempersingkat waktu serta mengencangkan otot. Hal inilah yang membuat seseorang bisa mengangkat barang besar atau melemparkan pukulan.

Adrenalin juga memfasilitasi perubahan glikogen menjadi glukosa yang berarti memberikan energi tambahan bagi otot. Hal ini tentu saja bisa memperkuat otot yang sudah ada.

Beberapa teori menunjukkan manusia hanya menggunakan sebagian kecil kekuatan ototnya. Tapi ketika dihadapkan pada bahaya, seseorang bisa bertindak dengan kekuatan yang melampaui keterbatasan kemampuannya.

Sumber :
health.detik.com

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------
 Hormone Body Suddenly Make People Strong As Hercules

When a person feels scared or are faced with dangerous situations, the human body will experience a remarkable turnaround. Suddenly, the body becomes stronger as the mighty Samson legend.
Apparently there is a hormone that triggers the body suddenly become strong like Samson figure. So do not be surprised if all of a sudden in an emergency people can lift heavy things that if under normal conditions is not possible.
The secret is in the cooperation of two hormones that the body's adrenaline (epinephrine) and noradrenaline (norepinephrine), the hormone that can help create the conditions for human readiness to face danger.
So when a person feels scared or confronted with a dangerous situation the body will stimulate the hypothalamus, the area of ​​the brain responsible for maintaining the balance between stress and relaxation in the body.
When there is a warning of danger, the body will send chemical signals to the adrenal gland to activate the sympathetic system. These glands will then adrenaline and noradrenaline release.
As quoted from HowStuffWorks, these hormones together can increase heart rate, rapid breathing, dilated pupils, slow down digestion and allows the muscles to contract more than usual.
The release of these hormones make the body more prepared to face danger, so that makes a person become more agile, to have more information and help a person uses more energy.

The effects of adrenaline increase the amount of muscle mass and incredible strength. Adrenaline also allows the muscles to work more strongly than when the body is in neutral or calm.
When adrenaline is released by the adrenal medulla, the blood becomes more easily flow to the muscles, which means more oxygen carried to the muscles so the muscles can work at higher levels.
Frame muscle attached to the bone will be activated by electrical stimulation of the nervous system. When stimulated, muscle contraction, which means the muscles can shorten and tighten. This is what makes a person could lift a large item or throw punches.

Adrenaline also facilitate the change of glycogen into glucose, which means providing additional energy for muscles. This of course can strengthen the muscles that already exists.
Some theories indicate humans use only a small muscle strength. But when faced with danger, a person can act with a force that transcends the limitations of his ability.









Source: health.detik.com

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Jangan lupa koment ya!!!